Beranda Berita Hadiri panen raya bawang merah, Bupati Marhaen bangga hasil panen raya sangat...

Hadiri panen raya bawang merah, Bupati Marhaen bangga hasil panen raya sangat baik

35
0

Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menghadiri panen raya bawang merah di Desa Kedungdowo Kecamatan dan Kabupaten Nganjuk, Jumat (18/8/2023). Panen raya di Desa Kedungdowo dari bawang merah yang ditanam di area seluas 150 hektar.

Bupati Marhaen pada acara itu menyampaikan, pihaknya merasa gembira atas panen raya yang dilakukan petani. Apalagi hasil panen terbilang bagus. Meski, pada saat yang sama ia turut bersedih karena harga bawan turun.

Karena itu, Marhan Djumadi meminta para petani untuk membentuk koperasi. Ia pun meminta kepala dinas, kepala desa dan gapoktan untuk mendorong terwujudnya koperasi petani. ”Mulai hari ini kita bentuk Koperasi,” kata Marhaen.

“Dan yang ke dua, solusi jangka pendek, kita punyak Bank BPR Anjuk Ladang, karena para petani juga hutang di koperasi simpan pinjam dengan bunga 3 persen, dan itu pasti memberatkan petani. Ini kita juga cari solusinya dengan mengurangi hutang petani,” jelasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Pertanian Muslim Harsoyo, Kepala Dinas Pemberdaya Masyarkat dan Desa ( PMD ) Puguh Harnoto, Camat Nganjuk Hari Moektiono beserta Kepala Desa se Kecamatan Nganjuk, Gapoktan, Kader – Kader PKK serta jajaran Polsek maupun Koramil Kecamatan Nganjuk.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here