Beranda Berita Bupati Sugiri memimpin upacara HUT kemerdekaan RI ke-78

Bupati Sugiri memimpin upacara HUT kemerdekaan RI ke-78

82
0

Pada momen HUT Kemerdekaan RI, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mengajak seluruh pihak untuk kompak bergotong royong menuntaskan “PR” bersama. Tentunya, PR yang dimaksud adalah segala hal dalam meningkatkan Kabupaten Ponorogo menjadi lebih baik.

Ajakan tersebut disampaikan Bupati Sugiri seusai memimpin upacara HUT ke-78 RI di halaman Pendopo Agung Ponorogo, Kamis (17/8/2023). Kemudian dilanjutkan dengan Resepsi Kemerdekaan RI di Pendopo Agung.

“Yang kami bisa, sudah kami lakukan. Ada capaian, tapi masih banyak kekurangan seperti infrastruktur, IPM harus naik, stunting harus turun, kemiskinan harus turun, pernikahan dini harus tidak ada. Ini PR kita bersama-sama,” ujar Bupati Sugiri.

Politisi PDI Perjuangan itu juga menekankan, yang paling penting dalam membangun Ponorogo, adalah semangat gotong royong. Ia berkaca dengan apa yang sudah dilakukan oleh pahlawan RI dalam memerdekakan Indonesia.

Menurutnya, apa yang telah dilakukan pihaknya selama ini semoga bisa menjadi upaya untuk meneladani dan berterima kasih kepada jasa para pahlawan.

“Semangat berimplementasi, mengisi kemerdekaan dengan inovasi. Mari kita berkomitmen dengan semangat gotong royong,” terangnya.

Pada kesempatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI itu, Bupati Sugiri memberikan penghargaan kepada lurah/kepala desa, pelajar, dan ASN yang berprestasi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here