Beranda Berita DPC PDI Perjuangan kab. Probolinggo Ungkap Makna Bulan Juni Bagi PDI Perjuangan

DPC PDI Perjuangan kab. Probolinggo Ungkap Makna Bulan Juni Bagi PDI Perjuangan

117
0

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Kabupaten Probolinggo menggelar upacara peringatan hari lahirnya Pancasila di halaman kantornya pada Kamis (1/6/2023).

Dalam kegiatan itu, pengurus cabang menegaskan kesiapannya untuk mencetak Hattrick kemenangan di Pemilu 2024 mendatang.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo Edi Susanto mengungkapkan, bulan Juni adalah bulan yang sakral bagi PDI Perjuangan. Karena di bulan Juni merupakan hari kelahiran Pancasila pada 1 Juni. Selain itu,  di tanggal 6 Juni merupakan hari kelahiran Bung Karno dan wafatnya Bung Karno pada 21 Juni.

“Lewat momentum hari kelahiran Pancasila ini, mari kita teruskan semangat perjuangan dari bapak bangsa yakni Bung Karno untuk membangun bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar, bangsa yang maju dan disegani oleh bangsa lain,” ungkapnya, Kamis (1/6/2023).

Ditegaskannya sudah menjadi wajib hukumnya bagi seluruh kader PDIP untuk memenangkan kontestasi Pemilu 2024 mendatang. Tujuannya tak lain yakni untuk memastikan dan melanjutkan  cita-cita pembangunan yang sudah dimimpikan oleh Bung Karno sejak puluhan tahun lalu. “Target sudah dicanangkan, pantang bagi kita untuk pulang sebelum menang,” tegasnya.

Selain itu Edi menyampaikan, sesuai instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan Hj Megawati Soekarnoputri. Bahwa seluruh kader partai harus terus menjaga persatuan, gotong royong, dan turun ke bawah bersama rakyat. Oleh karena itu setiap kader partai untuk tetap solid dan bersatu padu untuk mewujudkan target hattrick kemenangan di Pemilu 2024 mendatang.

“Kita selalu diingatlkan oleh ibu ketua umum untuk menhindari konflik di antara sesame kader partai. Karena pada dasarnya kita adalah saudara dalam satu lingkup keluarga besar PDI Perjuangan. Karena itu masing-masing punya tugas dan kewajiban untuk memastikan kemenangan dari partai,” ujarnya.

Namun demikian, Anggota DPRD Kabupaten Probolinggo itu berharap sistem yang dipakai dalam Pemilu 2024 mendatang adalah yang terbaik. Utamanya untuk menjaga kelancaran Pemilu dan serta menghadirkan para calon pemimpin yang berkualitas dan sesuai dengan harapan dari rakyat.

“Apapun sistem Pemilunya nanti kami akan siap. Terpenting sistem itu dapat memberikan manfaat dan mengakomodir kepentingan rakyat seluas-luasnya lewat para wakil mereka di parlemen,” pungkasnya, Sabtu, (03/06/2023).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here