Beranda Berita DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan Gelar Konsolidasi Penguatan Kader dan Bacaleg

DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan Gelar Konsolidasi Penguatan Kader dan Bacaleg

218
0

Dalam menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 2024, DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan gelar konsolidasi penguatan kader serta para bakal calon legislatif (Bacaleg), Senin (20/02/2023).

Rapat dipimpin Sekertaris DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan Edy Supriyanto mewakili Agung Satria selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan.

Edy mengatakan kepada Bacaleg agar terus memanaskan mesin Partai dan menjadi koordinasi sesama kader Partai. Apalagi saat ini Partai menggunakan sistem KomandanTe Stelses yang berbasi gotong royong.

“Setiap KomandanTe Bintang Dua harus terus memanaskan mesin Partai baik bersama KomandanTe Bintang Satu dan juga antar sesama Bacaleg lainnya. Ini bukan hanya untuk Pemilu legislatif , tapi juga untuk pemenangan calon presiden, dan Pilkada,” ungkap Edy.

Sementara BP Pemilu PDI Perjuangan Kota Pekalongan, Gumelar mengungkapkan bahwa dokumen-dokumen pendukung tinggal dilengkapi oleh para Bacaleg. Ia meminta kepada Bacaleg yang belum menyelengkapi dokumen, agar segera melengkapinya.

“Setelah ini kita semua akan bekerja lebih teknis dan detil untuk pemenangan Pileg dan Pilpres 2024 mendatang,” ujar Gumelar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here