Beranda Berita Fashion Show 2023, Momentum Bangun Kreatifitas dan Bakat Anak Muda

Fashion Show 2023, Momentum Bangun Kreatifitas dan Bakat Anak Muda

116
0

Selain sebagai salah satu organisi sayap partai demokrasi indonesia perjuangan (PDI Perjuangan). Organiasi Banteng Muda Indonesia (BMI) juga menjadi wadah untuk mengembangkan kreatifitas anak-anak muda sekarang.

Dengan adanya kegiatan seperti BMI Fashion Show 2023 yang dilaksanakan di Kota Palangkaraya merupakan salah satu upaya untuk mencari bakan-bakat anak muda, terutama dibidang Fashion.

Seperti yang disampaikan Ketua BMI Kota Palangkaraya, Bennie Brian Tonni Embang, ST bahwa untuk mencari dan menumbuhkan kreatifitas anak-anak muda jaman sekarang, BMI lah tempatnya.

“Melalui bakat-bakat inilah, BMI akan melahirkan anak-anak muda potensial yang mendukung pembangunan daerah lebih baik lagi kedepanya,” kata Bennie ketika diwawancarai usai kegiatan, Sabtu malam (17/6/2023).

Terlaksananya kegitan yang bertajuk Casual Ethnic Modern “Budaya Lestari Hapakat Akan Palangka Raya ini, ujar Benni menambahkan merupakan hasil buah karya dan ide-ide yang dihimpun dari anak-anak muda BMI Kota Palangka Raya.

Kendati kegiatan Fashion Show 2023 terkesan terlihat modern. Namun busana-busana yang ditampilkan di ajang bergengsi tersebut tampaknya tidak meninggalkan nuansa kedaerahan.

“Terus terang saja, dalam kegiatan ini kita tidak meninggalkan azas budaya dayak, tapi dikombinasikan atau dipadu dengan gaya-gaya modern,” Bebernya salah satu bakal calon Anggota DPRD Kota Palangka Raya ini.

Keberhasilan terlaksananya kegiatan Fashion Show 2023, lebih dalam lagi Bennie menyampaikan bahwa hal tersebut tidak lepas dari dukungan dan kerja keras yang sudah dilakukan oleh seluruh anak-anak muda BMI Kota Palangka Raya.

Bahkan putra dari salah satu tokoh masyarakat Adat Dayak ini juga menjelaskan bahwa tidak menutup kemungkinan BMI Kota Palangka Raya bisa melaksanakan event-event besar kedepanya.

Kegiatan Fashion Show 2023 yang terbilang baru pertama kali dilaksanakan oleh BMI Kota Palangka Raya ini tampaknya menyedot perhatian dari kalangan anak muda khususnya yang ada di Kota Palangkaraya.

Bahkan antusias masyarakat untuk menyaksikan kegiatan tersebut cukup tinggi. Dapat dinformasikan bahwa kegiatan ini kabarnya tidak haya berasal dari Kota Palangkaraya saja, akan tetapi ada juga berasal dari Kabupaten seperti Lamandau, Sampit misalnya.

“Sebenarnya konsep yang kita ambil sekarang ini juga bertujuan untuk merangkul anak-anak muda berbakat untuk ujuk keratifitasnya dibidang Fashion,” Ujar Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan, Evander Chirstian Embang, Senin, (

Untuk jumlah peserta yang hadir sekitar 56 orang. bahkan pihak panitia kaget ketika antusias peserta yang mendaftar tidak hanya di Kota Palangkaraya saja tapi juga ada peserta yang berasal dari Kabupaten.

Untuk kategori perlombaan sendiri dibagi menjadi beberapa bagian, seperti kategori A, APro, B dan C. Untuk perserta sendiri mulai dari umur 4 sampai 7 tahun, umur 8 sampai 11 tahun, umur 12-16 dan umur 17-21 tahun.

Hadir dalam kegiatan, Ketua DPD PDI Perjuangan Kalteng, Arton S Dohong beserta pengurus, Ketua DPC PDI Perjuangan, Nenie Adrianti Lambung beserta pengurus, serta sejumlah dewan juri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here