Beranda Berita Jurnalis Alami Kekerasan Saat Liput Demo UU Cipta Kerja, Arteria Dahlan: Aksi...

Jurnalis Alami Kekerasan Saat Liput Demo UU Cipta Kerja, Arteria Dahlan: Aksi Kemarin Sudah Brutal

407
0

Sejumlah jurnalis dikabarkan mendapatkan tindak kekerasan hingga intimidasi dari aparat kepolisian saat meliput untuk rasa terkait penolakan UU Cipta Kerja.

Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Arteria Dahlan meminta semua pihak untuk memposisikan sebagai aparat yang bertugas.

“Tanyakan pada dirimu dan berusaha untuk empati, seandainya engkau ada diposisi seperti mereka, apakah yang mereka lakukan itu sepenuhnya harus dipersalahkan?” ujar Arteria

Arteria yakin bahwa kehadiran polisi humanis wajib hukumnya di dalam menjalankan setiap tugas dan fungsi kepolisian, baik yustisial maupun non yustisial.

Namun, dia mengajak semua pihak untuk melihat lebih dalam, lebih cermat, dan lebih bijak.

Apalagi menurutnya aparat keamanan sudah sangat sabar dan tetap mematuhi serta berpegang pada standar operasional prosedur (SOP).

“Aksi kemarin sudah brutal, sudah bukan demonstrasi lagi melainkan gerakan anarki yang menempatkan keadaan sudah tidak dalam keadaan ideal. Sehingga perlu dilakukan giat pengamanan yg lebih represif lagi,” kata dia.

Banyak kasus tatkala polisi bersikap keras, Arteria melihat mereka kerap diliput oleh media disertai dengan informasi yang tidak berimbang untuk kemudian disebarluaskan dan menjadi viral.

Menurutnya itu akan mengesankan polisi melanggar hak asasi manusia. Pemberitaan media disebutnya kerap tidak memuat informasi pendahuluan mengapa polisi mengambil kebijakan seperti itu.

“Hal seperti ini pun harusnya menjadi bagian pertimbangan untuk kemudian kita bisa lebih bijak menyikapinya. Bayangkan keadaan sudah gaduh, ditambah lagi pemberitaan yang mohon maaf, mungkin saja tidak obyektif, hal ini akan semakin memperkeruh suasana,” jelasnya.

Di sisi lain, politikus PDIP tersebut juga meminta semua pihak memahami bahwa Polri harus memastikan tidak hanya menjaga aksi demonstrasi tapi juga wajib memberikan perlindungan dan jaminan keamanan bagi mereka yang tidak ikut demo.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here