Beranda Berita Yohanis Mase Targetkan Ganjar-Mahfud 76 Persen di Kupang

Yohanis Mase Targetkan Ganjar-Mahfud 76 Persen di Kupang

64
0
Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten telah menerima Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden no urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. APK tersebut telah siap disebarkan luaskan hingga ke pelosok wilayah Kabupaten Kupang.
Lebih dari itu, PDIP Kabupaten Kupang yakin, pasangan tersebut akan meraih 67 persen suara pada pemilu presiden pada bulan Februari nanti. Ketua DPC PDIP Kabupaten Kupang, Yohanis mase, Rabu (29/11) di Gedung DPRD mengatakan APK Paket Ganjar-Mahfud akan disebarkan hingga pelosok Kabupaten Kupang oleh DPC mulai 2 Desember 2023 mendatang.
“Saat ini, tim kami sedang mempersiapkan segala hal untuk proses distribusi tersebut. Saya memastikan APK tersebut akan terpasang di seluruh sudut wilayah Kabupaten Kupang sebagai symbol persatuan dan kesatuan Indonesia,”katanya. “APK sudah diterima DPC dan akan didistribusi ke kecamatan dan desa mulai tanggal 2 desember.
Saat ini, kita sedang bersiap dan saya pastikan APK akan terpasang di seluruh wilayah Kabupaten Kupang sebagai simbol Persatuan Indonesia. Sesuai sila ke 3 pancasila dan no urut Ganjar-Mahfud no 3,” jelas Anis. PDIP menargetkan pasangan Ganjar-Mahfud meraih 67 persen suara pada Pemilu Pilpres nanti.
Saya selaku ketua tim pemenangan di Kabupaten Kupang, telah berkerja bersama dengan seluruh tim dari seluruh partai pengusung untuk memastikan target tersebut tercapai.
Saya yakin dengan kapasitas, kapabilitas dan rekam jejak yg dimiliki pasangan Ganjar-Mahfud, kemenangan akan kita raih. “Targetnya 67 persen, dan saya dipercaya sebagai ketua tim pemenangan beserta seluruh tim telah bekerja jauh-jauh hari memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud. Saya yakin masyarakat hingga tingkat grassroot juga sudah tau kemampuan dan rekam jejak ke 2 tokoh ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here