Beranda Uncategorized PDIP DKI Minta Anies Jadi Gubernur Bijak soal Izin Monas untuk Reuni...

PDIP DKI Minta Anies Jadi Gubernur Bijak soal Izin Monas untuk Reuni 212

360
0

Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta menyerahkan izin penggunaan kawasan Monas untuk reuni 212 kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. PDIP berharap Anies mengambil keputusan yang terbaik untuk keamanan Ibu Kota.

“Soal izin itu kan hak prerogatif Gubernur. Tentunya Pak Gubernur mempertimbangkan berbagai aspek kaitan dan rencana (reuni 212) itu. Ya kita serahkan sepenuhnya pada Pak Gubernur,” kata Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono

Gembong mengatakan, dalam memberikan izin penggunaan Monas, Anies harus melihat aspek penularan virus Corona di Jakarta. Dia menyebut Anies memiliki otoritas untuk menilai keamanan Ibu Kota dari COVID-19.

“Prinsipnya itu, kalau Pak Gubernur merasa bahwa Jakarta sudah aman mungkin diberikan. Kalau Jakarta belum aman mungkin belum diberikan. Kan begitu aja, Pak Gubernur punya otoritas untuk itu,” tuturnya.

Gembong berharap Anies mengambil keputusan yang bijak. Namun PDIP DKI Jakarta akan mengikuti perkembangan terkait rencana reuni tersebut.

“Selain soal izin keramaian dari polda. Tapi soal izin tempat kan sepenuhnya dari Pak Gubernur dengan berbagai analisa tentunya Pak Gubernur akan memberikan keputusan yang paling bijak untuk warga Jakarta. Saya yakin akan seperti itu, kita lihat aja perkembangan,” katanya.

Gembong berharap Anies memberikan keputusan yang terbaik untuk warga Jakarta. Terkait pelaksanaan reuni 212, Gembong tak mau berkomentar lebih jauh.

“Kita percayakan, kita jadikan Gubernur sebagai pemimpin, ya kita percayakan kepada pemimpin. Mudah-mudahan keputusan pak Anies itu keputusan yang terbaik bagi warga Jakarta. Saya nggak komen soal PA 212 hanya komen soal Pak Gubernurnya aja,” tandasnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here